Setiap pakaian terbuat dari jenis kain dan kombinasi ornamen yang berbeda. Oleh karena itu, perawatan yang diberikan juga tak selalu sama. Perawatan busana sangat dipengaruhi oleh jenis serat kain yang digunakan. Proses pencucian yang sesuai untuk tiap jenis kain akan membuat pakaian tidak mudah rusak dan nyaman dipakai. Ada dua jenis serat kain yang dikenal dalam industri mode, yaitu serat alam (natural fibre) dan serat buatan (man made fibre). Serat alam diperoleh dari hewan, tumbuhan, maupun mineral. Serat yang berasal dari hewan, misalnya wool, sutra (silk), cashmere, lama, unta, alpaca, vicuna, dan sebagainya. Ada pula jenis serat alam yang terbuat dari tanaman, seperti kapas, linen, ramie, rosea, jute, sisal, manila, coconut, daun atu sisal, sabut, nanas, pisang, dan sebagainya. Jenis serat alam yang terbuat dari mineral cenderung jarang dipakai. Bahan ini biasa digunakan di dunia industri atau kain tenun tradisional, misalnya benang emas. Man made fibre merupakan serat